Setelah sukses merilis sepatu Nike Kyrie Flytrap I pada tahun 2018 silam, Kali ini Nike kembali merilis sepatu seri terbaru Nike Kyrie Flytrap II. Seri terbaru dari sepatu Nike Kyrie Flytrap II ini masih tetap menggunakan design Low-Cut model seperti seri sebelumnya. Bagian upper dari Nike Kyrie Flytrap II ini dibuat dengan menggunakan bahan Mesh yang sangat kokoh dan lebih fleksibel dari pada seri Nike Kyrie Flytrap I.
Pihak Nike menambahkan overlay di bagian toebox-nya agar membuat sepatu ini terlihat semakin kokoh. Selain itu, sepatu Nike Kyrie Flytrap II ini pun terlihat semakin keren dengan adanya grafik logo Kyrie yang dicetak pada bagian lateral. Material bahan yang digunakan pun cukup premium mengingat harga yang ditawarkan untuk sepasang sepatu ini cukup terjangkau, yaitu sekitar 1,2 Juta Rupiah.
Sepatu Nike Kyrie Flytrap II ini menggunakan sistem traction “Third Eye Vision”, Sistem traction “Third Eye Vision” ini adalah merupakan sebuah konsep dimana Kyrie dapat memaksimalkan potensi penuh yang terrdapat di dalam dirinya. Nike Kyrie Flytrap II ini menggunakan bahan Phylon untuk bagian Midsolenya yang dikombinasikan dengan teknologi Zoom Air. Pada Nike Kyrie Flytrap II ini terdapat sebuah strap yang mirip dengan yang terdapat pada seri sebelumnya. Strap ini diklaim akan memberikan Lockdown yang sangat baik.
Hal yang menarik dari sepatu Nike Kyrie Flytrap II ini terletak pada bagian Outsole sepatu ini. Nike Kyrie Flytrap II di design dengan outsole yang memiliki bentuk sangat melengkung. Design melengkung ini dirancang khusus agar sepatu ini dapat mendukung setiap gerakan Kyrie yang lincah saat berada di lapangan.
Sepatu Nike Kyrie Flytrap II ini sangat cocok digunakan di lapangan indoor maupun outdoor karena sepatu ini memiliki sistem traction yang sangat baik dan memiliki daya tahan yang cukup baik.