Wisata Kuliner Jakarta Yang Wajib Di coba

Jakarta adalah ibukota Indonesia, yang di kenal dengan tempat wisata dan kulinernya. Jakarta memiliki berbagai macam kuliner yang enak dan wajib kamu coba. Jakarta kota metropolitan yang memilki wisata kuliner tradisional dan modern. Jika kamu pecinta kuliner jangan lewat kan wisata kuliner di kota ini.

Soto Betawi Haji Ma’ruf
Soto Betawi Haji Ma’ruf terletak di jl. Pramuka kec.Menteng. Soto betawi Haji Ma;aruf terkenal sangat legendaris dan rasanya yang enak wajib kamu coba jika ke kota Jakarta, untuk harga cukup relatif murah soto ini memiliki rasa yang sangat khas yang membuat kita ingin balik lagi utuk mencobanya.

Bubur Ayam Barito
Bubur ayam ini juga cukup terkenal di kota Jakarta, yang terletak di jl. Gandario kec.Kebayoran Baru. Bubur ayam ini memilki rasa enak dan gurih untuk harga bubur ini juga relatif murah  disini kamu bisa menemukan banyak topping yang bisa kamu nikmati dengan bubur tersebut.

Warteg Warmo
Warteg ini buka selama 24 jam jadi bagi kamu yang lapar tengah malam warteg ini bisa menjadi salah satu pilihan kuliner mu, Disini tersedia berbagai menu yang tersedia warteg ini sangat terkenal sekali di kota Jakarta, warteg ini juga cukup murah dan  rasa yang enak. Warteg ini terletak di jl. Tebet Timur Dalam Raya.

Bebek Kaleyo
Menu favorit di sini adalah bebek goreng dengan rasa bumbu yang khas dari rumah makan ini, Bebek kaliyo ini terletak di jl. Pemuda kec. Pulo Gadung..Untuk harga bebek disini tidak lah terlalu mahal cukup relatif. Tempat ini selalu ramai pengunjung dan tak pernah sepi.

Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih
nasi goreng kambing ini cukup legendaris bahkan nasi goreng ini sudah  memiliki cabang, Ciri khas dari nasi goreng ini kambingnya yang lembut dan bumbunya yang sangat khas dan enak.

Seafood Ayu
Ini adalah salah satu kuliner malam yang cocok bagi kamu yang insomnia dan lapar tengah malam, menu seafood yang tersedia di tempat ini memilki rasa yang enak. Ditempat ini sangat ramai sekali, terletak di jl. Bouleverd Barat.

 

 

Kenali Diri Sendiri Dengan Mencari Tahu Tipe Kepribadian Anda

Apakah anda pernah berpikir sebenarnya anda orang yang seperti apa? Baik itu mempunyai sifat yang santai, maupun sifat yang sangat ambisius sekali. Mengenali diri sendiri adalah hal yang sangat penting sekali. Jika sudah mengenal diri sendiri, maka kontrol diri anda akan menjadi lebih baik sehingga anda tidak akan mudah tersandung dalam kehidupan.

Manfaat mengenali diri sendiri

  1. Menentukan Jalan Hidup

    Dengan pilihan yang selalu ada di setiap langkah hidup kita, mengenali diri sendiri dapat membantu anda menentukan pilihan yang baik. Misalnya berkarir, asmara, tempat makan, dan lain – lain. Hal ini dapat anda sadari ketika anda sudah mengenal baik diri anda.

  2. Mudah Mencari Solusi

    Permasalahan hidup pasti akan selalu datang di dalam hidup kita. Baik itu masalah yang besar maupun masalah kecil. Anggap saja jika ada di dalam masalah, anda pasti bertanya tentang solusi pada orang terdekat anda. Untuk memilih orang terdekat ini pun anda harus tahu sifat orang tersebut.

  3. Kompromi dengan Diri Sendiri

    Masih terkait dengan saat menghadapi masalah. Dengan keberhasilan mengenali diri sendiri akan membantu anda untuk dapa kompromi dengan diri sendiri ataupun orang lain

  4. Hidup Bermasyarakat

    Dalam kehidupan bermasyarakat, tentunya anda akan dikelilingi banyak orang dengan berbagai macam kepribadian. Cara menghadapi setiap orang pun berbeda tergantung dengan kepribadian orang tersebut. Tetapi sebelum belajar mengenali orang lain anda harus tahu bagaimana mengenali diri anda terlebih dahulu.

  5. Kelebihan dan Kekurangan Diri

    Setiap orang pasti mempunyai plus minus dalam dirinya. Ketika anda mengenali diri sendiri dan mengetahui kelebihan dan kekurangan yang anda miliki. Anda dapat memperbaiki diri menjadi individu yang lebih baik lagi

  6. Menerima Diri Sendiri

    Setelah mengetahui tentang pribadi anda, anda dapat menjadi lebih bertoleran dengan segala kekurangan anda bahkan sikap orang lain. Hal ini menimbulkan kedamaian dalam diri anda.

  7. Potensi Diri

    Hal yang sangat penting dari pengenalan diri sendiri adalah anda mampu mengetahui apa yang anda mahir lakukan dalam hidup. Sehingga anda dapat mengoptimalkan kemahiran anda agar meraih kesuksesan dalam karir maupun kehidupan.

Dari gambaran besar yang ada, karakter manusia dibagi menjadi 4 jenis :

  1. Sanguinis

    Karakter satu ini adalah seseorang yang cenderung optimis, ceria dan gemar menjadi pusat perhatian. Mereka selalu ingin disukai oleh orang lain. Orang dengan karakter ini juga sangat suka berkumpul dengan teman ataupun suasana gembira seperti pesta.

    Sanguinis adalah orang yang sangat mudah beradaptasi, mudah berteman dengan siapapun dan sangat ekspresif. Kelemahan Sanguinis adalah berbicara terlalu banyak, sukar mengingat hal detail, dan lebih kekanak – kanakan.

  2. Melankolis

    Tipe satu ini adalah seseorang yang sangat perfeksionis dan sangat terencana sekali. Melankolis selalu melihat segala detail yang ada. Melankolis memiliki sifat yang emosional dan sensitif.

    Kelemahan dari kepribadian melankolis adalah sering merasa kurang puas jika tidak berjalan sesuai dengan rencananya. Mendahulukan kepentingan orang lain juga menjadi kelemahan si Melankolis ini karena dapat merugikan diri sendiri.

  3. Plegmatis

    Karakter ini merupakan karakter yang cinta damai, santuy, setia dan penuh dengan kasih sayang. Hal ini membuat hubungan dengan orang plegmatis selalu berlangsung lama. Si plegmatis adalah sosok yang kalem, suka mengalah dan tenang.

    Kelemahan Plegmatis adalah kurang ambisi dan sulit mengambil keputusan karena hanya mengikuti alur yang ada.

  4. Koleris

    Si Koleris atau yang biasa sering disebut dengan si dominan. Tipe koleris adalah tipe orang yang cocok menjadi pemimpin. Koleris menyukai tantangan, tidak mudah menyerah dan sangat tegas. Ambisi yang dimililiki orang – orang bersifat koleris sangatlah tinggi. Sehingga membuat koleris memiliki jiwa yang bebas dan mandiri.

    Kelemahannya adalah koleris selalu mementingkan ambisinya daripada kebahagiaan dirinya sendiri.

Fakta Menarik Tentang Alam Semesta yang Akan Membuatmu Terkagum

Alam semesta merupakan seluruh nya ruangan, waktu, dimensi, dan juga benda sekecil apa pun yang ada di semesta ini, dan benda yang bisa di amati. Bahasa lain nya, alam semesta merupakan wadah atau tempat yang menampung semua ruang, benda fisik, dimensi, waktu, materi, dan juga semua bentuk energi.

Fakta fakta tentang alam semesta yang bisa menambah wawasan kalian di bidang fisika dan astronomi, sebagai berikut:

1. Umur alam semesta sekarang menginjak hingga 13-14 miliar tahun lama nya 

Ketahuilah usia alam semesta kita pada saat ini, jika bumi berusia 4,5 miliar tahun, maka seharus nya usia alam semesta pasti nya akan jauh lebih tua dari usia bumi. Dan usia alam semesta kita adalah 13-14 milliar tahun, pernyataan tersebut merupakan pernyataan dari jurnal ilmiah universetoday.com

Alam semesta berasal dari ledakan yang sangat dahsyat yang di sebut sebaigai ledakan Big Bang, teori tersebut di temukan oleh seorang pastor yang berasal dari belgia dan seorang ilmuwan sekitar 13 milliar tahun lalu.

2. Alam semesta akan tetap tidak bisa menghilang atau pun musnah dan akan terus mengembang

Lanjut tentang teori yang di sebut sebagai ledakan Big Bang, alam semesta kita masih terus berkembang sampai saat ini. NASA juga mengamati dengan teleskop yang mereka miliki, Hubble, memiliki jarak yang semakin menjauh dengan bintang klaster dan antara bintanf klaster yang lain nya.Bintang klaster ini tercipta setelah kejadiang ledakan Big Bang terjadi.

3. Apakah ada mahluk lain di alam semesta selain manusia?

Sampai saat ini masih belum ada penemuan yang menyatakan ada nya mahluk lain di alam semesta kita, dan banyak juga ilmuwan ilmuwan yang menyatakan bahwa keberadaan mahluk lain atau pun mahluk asing itu adalah Mitos, akan tetapi masih banyak juga yang menyatkan bahwa mahluk lain itu bisa saja ada di alam semesta.

4. Ukuran alam semesta sangatlah luas, dan hanya mampu di ukur dengan cahaya

Mengukur dengan kecepatan cahaya yang kecepatan nya mencapai 186ribu mil per detik, atau bisa di samakan dengan 300ribu kilometer per second. Luas nya alam semesta dengan diameter yang bisa mencapai 92 milliar tahun cahaya atau sama dengan 92 milliar tahun. Akan tetapi bukan hanya dengan angka sebesar itu alam semesta terus mengembang dan terus meluas. Sampai NASA pun pernah menyatakan bahwa alam semesta akan sulit untuk di ukur luas nya.